Slider

Mengintip Cara Membuat Parcel Seserahan Pernikahan yang Mudah Dicoba


Hantaran pernikahan menjadi salah satu hal yang penting untuk diberikan kepada calon mempelai perempuan. Hantaran biasanya diberikan dalam bentuk makanan, perlengkapan pribadi, pakaian hingga alat sholat. Untuk lebih menghemat biaya, anda bisa membuat hantaran pernikahan sendiri. Pasalnya cara membuat parcel seserahan pernikahan tidaklah sulit untuk dilakukan. Berikut ulasan selengkapnya.

Membuat Hantaran Pernikahan Bentuk Masjid

Hantaran berbentuk masjid tentu menjadi salah satu andalan untuk seserahan pernikahan. Alat dan bahan yang anda butuhkan ialah mukena atau sajadah, kardus, jarum pentul, bola sepak plastik, koran, botol sepak plastik, bola plastik kecil, koran, dua buah bekas air mineral, selotip, gunting dan cutter. Siapkan semua bahan tersebut dengan lengkap sehingga akan memudahkan anda untuk membuat seserahan.

Langkah yang pertama lapisi dulu bola sepak dengan koran sehingga tidak licin ketika dirangkai dengan mukena. Jangan lupa untuk melapisi juga bola kecil menggunakan koran. Selanjutnya potonglah bagian bawah botol plastik, dan sisakan bagian atasnya. Untuk ukuran, anda bisa mengira ngira sendiri seberapa tinggi masjid yang ingin anda buat tersebut. Kemudian anda ambil lagi botol dan potong bagian atasnya. Usahakan jangan terlalu ke bawah supaya mocong dari botol masih sedikit tersisa.

Cara membuat parcel seserahan pernikahan selanjutnya adalah dengan meletakkan bola plastik kecil yang telah dilapisi koran diatas botol. Rekatkan dengan selotip, kemudian anda harus mengolah kardus yang sudah disiapkan sebelumnya. Pertama anda harus mengolah sketsa lingkaran dengan ukuran sedikit lebih kecil dari bola sepak. Kemudian masukkan bola hingga tenggelam setengah bagian, sehingga selotip bisa lebih kuat dan tidak mudah geser.

Buatlah menara masjid dengan menggunakan bagian bawah dari kerangka tersebut. Bungkus kerangka menara dari kardus dan bola yang telah anda bungkus tersebut. Rapikan bagian tersebut dengan cara menyematkan menggunakan jarum pentul. Sandingkan bagian mukena yang sudah anda buat tadi dengan menara. Untuk sajadah, ada bisa meletakkan pada bagian belakang masjid yang menjadi background dari seserahan tersebut.

Membuat Parcel Hantaran dari Mukena Bentuk Bunga

Jika anda bosan dengan bentuk masjid, anda bisa membuat seserahan dengan bentuk bunga sehingga lebih cantik. Untuk membuat seserahan ini ada beberapa bahan yang perlu anda siapkan seperti mukena, kertas karton, karet atau tali, plastik, keranjang dan pita. Langkah pertama cara membuat parcel seserahan pernikahan adalah dengan menggambar terlebih dahulu kelopak bunga dengan ukuran besar sebanyak lima buah.

Kemudian buatlah lagi kelopak bunga dengan ukuran yang lebih kecil, setelah itu anda bisa memasangkan pola kertas di dalam mukena dan rapatkan dengan menggunakan tali. Sebisa mungkin untuk mencari pola mukena yang pas dan cantik untuk mukena. Setelah itu bentuklah mukena dengan keadaan melingkar. Letakkan dulu mukena, kemudian siapkan koran dan remaslah menjadi bola.

Untuk ukuran dari kelopak ini bisa anda sesuaikan dengan kebutuhan. Setelah itu pasangkan gumpalan kertas tadi di tengah tengah bunga yang sudah dipasangkan sebelumnya. Setelah itu anda bisa menyusun kelopak bunga tersebut sehingga memiliki bagian bunga yang berukuran besar. Hal ini juga berlaku untuk bunga yang memiliki ukuran kecil dimana anda harus meletakkan dan menyusun bunga sehingga bisa terlihat lebih cantik.

Sedangkan untuk sajadahnya, anda bisa membentuk menjadi kipas. Letakkan di belakang bentuk bunga dari mukena yang sudah dibuat. Susun bunga tersebut ke dalam ranjang serapi mungkin. Anda juga bisa menambahkan aksesoris untuk mempercantik bunga. Bungkus dengan menggunakan plastik dan tambahkan pita untuk mempercantik seserahan. Parcel seserahan pun siap untuk diberikan saat acara berlangsung.

Membuat Seserahan Alat Mandi Motif Kelinci

Selain hantaran yang terbuat dari mukena, ada juga cara membuat parcel seserahan pernikahan dari handuk. Daripada hanya melipat handuk saja, tentu tidak unik dan menarik sehingga anda harus memikirkan ide kreatif untuk membuat hantaran dari handuk. Beberapa bahan dan alat yang harus anda siapkan antara lain handuk mandi, keranjang atau kotak, pita, selotip, gunting, kertas koran, mata boneka, jarum pentul, kertas koran hingga karet gelang.

Langkah yang pertama siapkan bahan dan alat untuk membuat hantaran dari handuk tersebut. Kemudian ambillah handuk dan bentangkan di atas lantai kamar atau meja. Kemudian ambillah selotip bagian ujungnya dan ikat masing masing pada sisi handuk menggunakan karet gelang. Kemudian satukan kedua telinga tersebut menjadi satu bagian dengan karet gelang. Pada bagian bawah kelinci anda akan menemukan sisa bagian handuk.

Tariklah bagian tersebut hingga membentuk wajah kelinci. Tahan terlebih dahulu dengan tangan setelah itu tariklah hingga menjadi bentuk kepala. Barulah anda bisa menyematkan jarum pentul untuk mempertahankan bentuk kepala dan wajah kelinci. Selanjutnya anda bisa menarik bagian bawah untuk membentuk badan dan leher kelinci. Cara membuat parcel seserahan pernikahan selanjutnya adalah dengan menyematkan jarum pentul yang berguna untuk mempertahankan bentuknya.

Jika sudah maka ikatlah keempat ujung di bagian bawah kelinci denga kaet. Untuk menambah ekstetika dari kelinci, maka anda bisa menambahkan beberapa kertas karton untuk mengisi perutnya. Pasangkan juga mata bonekannya dengan menggunakan double tape. Setelah itu, anda bisa memasang dan merangkainya di dalam keranjag beserta alat yang lainnya. Jangan lupa lapisi dengan plastik agar tidak mudah kotor.

Membuat Hantaran dari Kosmetik

Selain mukena dan handuk, anda bisa menggunakan kosmetik untuk hantaran pernikahan. Untuk hantaran pakaian dan kosmetik maka bisa disesuaikan dengan selera dari pengantin. Pertama siapkan kotak seserahan dan masukkan bantalan atau dudukan untuk menata kosmetik. Sebenarnya untuk membuat bantalan atau dudukan hanya sebagai opsional saja. Anda juga bisa langsung menata kosmetik di dasar kotak seserahan.

Tatalah kosmetik mulai dari yang ukurannya besar terlebih dahulu. Kemudian anda bisa menata kosmetik yang memiliki ukuran kecil yang bisa diletakkan pada bagian depan. Tujuannya agar penampilan kotak seserahan menjadi lebih menarik. Untuk meletakkannya anda bisa menata dengan posisi make up berdiri atau ditidurkan. Namun jika tapa bantalan, kosmetik bisa diletakkan dengan cara berdiri.

Hiasi bagian bantalan dengan pita dan aksesoris sesuai keinginan. Letakkan pula pita di bagian sudut yang tepat. Anda bisa menggunakan lem tembak untuk merekatkan hiasan. Letakkan pula hiasa bunga dan aksesoris lainnya. Usahakan untuk tidak meletakkan aksesoris secara berlebihan. Kemudian jika anda sudah merasa hantaran cukup menarik, maka cek kembali hiasan yang ada. Cara membuat parcel seserahan pernikahan terakhir adalah dengan menutup dengan plastik atau mika.

Ada banyak sekali pilihan hantaran yang bisa anda pilih untuk seserahan pernikahan. Dengan memberikan hantaran pernikahan yang unik dan lucu, maka akan memberikan kesan tersendiri untuk mempelai wanita. Anda bisa memilih untuk memberikan parcel hantaran dalam bentuk mukena, handuk atau kosmetik. Dengan memiliki hantaran yang lucu, dijamin pasangan akan merasa senang ketika mendapatkan hantaran tersebut.

0

No comments

Post a Comment

© all rights reserved
made with by templateszoo