Slider

Langkah Mudah Memulai Usaha Printing Rumahan Dengan Modal Terbatas

 

Setiap orang tentu saja memiliki tujuan untuk membangun atau membuat usaha mereka sendiri. Namun sayangnya ada banyak orang yang masih bingung kira-kira ingin menentukan jenis usaha apa yang cocok untuk dijalankan. Mungkin anda berpikir jika usaha kuliner dan fashion cocok untuk dijalankan saat ini, namun kenyataanya ide usaha jenis kuliner dan fashion ini sudah sangat menjamur sehingga akan sulit untuk membuatnya bisa berkembang jika anda tidak benar-benar ulet mengikutinya. Jika begitu, kenapa anda tidak mencoba usaha printing rumahan saja?

Walaupun jika anda lihat secara sekilas, usaha percetakan atau printing rumahan ini membutuhkan modal yang besar. Padahal kenyataanya tidak seperti yang anda lihat. Justru keuntungan yang nantinya akan anda dapatkan sangat menjanjikan, asal anda tahu bagaimana nantinya kira-kira rincian modal usaha printing rumahan yang akan anda bangun.

Sama halnya seperti usaha kuliner, untuk usaha pada bidang percetakan tentu saja juga mempunyai berbagai bidang utama, misalnya seperti printing offset dan juga percetakan yang hanya berfokus pada percetakan digital. Saat ini memang semakin tinggi kebutuhan pembuatan atau percetakan kartu nama, baliho untuk pilkada dan juga banner untuk promosi membuat usaha printing rumahan semakin banyak dicari dan diminati oleh orang-orang.

Keunggulan Usaha Printing Rumahan Dengan Modal Terjangkau

Usaha printing rumahan adalah salah satu jenis usaha yang mulai banyak dilirik oleh masyarakat Indonesia. Tidak jauh berbeda dengan usaha printing dalam skala besar, usaha percetakan rumahan juga memiliki peluang yang sama untuk mendapatkan keuntungan dalam menjalankannya.

Hanya dengan modal printer saja anda sudah bisa membangun dan memulai usaha printing rumahan dengan mudah. Mungkin anda sendiri masih ragu dengan usaha printing rumahan, apakah benar-benar menguntungkan atau tidak?

Nah untuk itu, guna meyakinkan anda terkait usaha printing rumahan. Berikut dibawah ini sudah saya sajikan informasi mengenai keunggulan usaha printing rumahan yang bisa anda dapatkan.

1# Mudah Untuk Dijalankan

Keunggulan usaha printing rumahan yang pertama adalah mudah untuk dijalankan. Dimana untuk bisa menjalankan atau mulai membangun usaha printing rumahan, anda tidak butuh mahir dalam mengoperasikan aplikasi editing. Selama anda bisa dan mengerti dasar-dasar dari penggunaan komputer, tentu saja anda tidak akan kesulitan dalam menjalani ide usaha printing rumahan tersebut.

Namun jangan hanya berhenti disitu saja, tentu saja anda harus terus belajar untuk bisa meningkatkan kemampuan atau skill editing anda. Jika menjalankan usaha printing rumahan dengan kemampuan dasar saja sudah bisa mendapatkan keuntungan, bagaimana jika ditambahi dengan kemampuan skill editing yang mumpuni?

Tentu saja anda bisa mendapatkan keuntungan tambahan dari skill editing yang anda miliki tersebut. Jadi nantinya anda bisa mematok harga atau fee tambahan untuk setiap job editing yang dibutuhkan oleh klien anda yang ingin mencetak suatu dokumen di usahha printing rumahan anda.

2# Hanya Butuh Modal Yang Minim

Hanya dengan modal yang tidak sampai 10 juta, anda bisa menjalankan usaha printing rumahan kecil-kecilan. Modal tersebut digunakan untuk membeli beberapa alat-alat yang dibutuhkan seperti komputer dengan spesifikasi standar, printer, kertas foto, etalase dan beberapa alat-alat pendukung lainnya.

Untuk anda yang hanya berfokus pada percetakan kertas sih, hanya perlu printer dan juga komputer saja sudah cukup. Namun untuk anda yang ingin membuka usaha printing rumahan yang nantinya akan melayani percetakan kartu nama, kalender dan percetakan lainnya tentu saja dibutuhkan printer khusus yang memang memiliki kualitas tinggi untuk diandalkan dalam kebutuhan percetakan.

3# Tidak Harus Sewa Tempat

Berbeda dengan usaha atau bisnis lainnya yang mungkin membutuhkan penyewaan tempat untuk menjalankannya, usaha printing rumahan ini bisa dijalankan dengan mudah tanpa harus menyewa tempat.

Karena dari namanya saja sudah terlihat “usaha printing rumahan”, tentu saja anda bisa melakukannya dari rumah. Cukup dengan bermodalkan teras rumah saja anda sudah bisa menjalankannya. Mungkin anda berpikir jika menjalankan usaha printing rumahan ini membutuhkan lokasi yang strategis, padahal tidak selamanya begitu.

Asalkan anda memiliki rumah yang berlokasi di tempat yang mudah diakses oleh kendaraan saja sudah cukup untuk menjalankan ide usaha printing rumahan. Jadi anda tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan untuk menyewa ruko atau lokasi dalam menjalankan ide usaha printing rumahan tersebut. 

4# Banyak Pilihan Bisnis Percetakan Dalam Lingkup Kecil Lainnya

Perlu anda ketahui bahwa usaha percetakan ini bukan hanya sebatas mencetak dokumen saja. Namun anda juga bisa menjalankan usaha printing rumahan dengan mencetak bentuk lain seperti mencetak baliho, banner, cetak kaos, kalender atau mug. Tentu saja dengan banyaknya pilihan bisnis percetakan dalam lingkup kecil ini bisa bermanfaat untuk anda yang sedang kebingungan mencari ide usaha yang sesuai dengan passion.

Dengan pangsa pasar yang luas juga tentu saja menjadi keunggulan tersendiri dari usaha printing rumahan. Dimana banyak orang yang membutuhkan jasa percetakan mulai dari mencetak dokumen, mencetak foto, mencetak undangan hingga kalender. Bahkan dalam musim tertentu seperti musim pemilu atau kenaikan kelas, tentu saja percetakan kalender sangat dibutuhkan.

Oleh sebab itu karena memiliki keunggulan inilah ada banyak orang yang memilih menjalankan usaha bisnis percetakan. Selain karena modal yang minim, menjalani usaha printing rumahan juga menawarkan keuntungan yang sangat menjanjikan pastinya.

5# Keuntungan Besar Dan Tidak Dipengaruhi Oleh Musim

Berbeda dengan usaha kuliner yang bisa basi kapan saja, memulai usaha printing rumahan ini tidak akan pernah basi dan akan selalu dibutuhkan. Dengan begitu tentu saja keuntungan yang didapatkan pun juga tidak terbatas. Dimana anda bisa memperoleh omset atau pemasukan sampai jutaan rupiah dalam kurun waktu satu bulan.

Bahkan jika bisnis usaha printing rumahan anda sudah berjalan dengan lancar, anda juga bisa meraup keuntungan hingga puluhan juta rupiah setiap bulannya. Namun dengan catatan, anda selalu menjalankannya dengan konsisten dan selalu menjaga kualitas.

Terlebih lagi usaha bisnis printing rumahan ini juga tidak dipengaruhi oleh musim. Sebagaimana yang sudah anda ketahui, bahwa ada banyak orang yang sering memanfaatkan musim tertentu untuk mendapatkan keuntungan. Namun di musim lain, mereka kesusahan dalam mendapatkan keuntungan tersebut.

Hal ini tentu saja berbeda dengan usaha printing rumahan yang tidak terbatas oleh waktu dan musim, dimana anda bisa mendapatkan orderan dan keuntungan setiap harinya. Belum lagi jika anda berhasil mengelola usaha printing rumahan dengan benar dan tepat.

Modal Yang Dibutuhkan Untuk Memulai Usaha Printing Rumahan

Sama seperti usaha lainnya, tentu saja dalam memulai usaha printing rumahan anda membutuhkan modal untuk menjalankannya. Nah untuk anda yang masih bingung dengan apa saja modal yang dibutuhkan dan berapa besaran uang yang harus anda persiapkan untuk memulai usaha printing rumahan. Berikut dibawah ini sudah saya jelaskan

MODAL UNTUK MEMULAI USAHA PRINTING RUMAHAN

NO

NAMA PERANGKAT

KETERANGAN

HARGA

1

Komputer Atau Laptop

1 Buah

Rp. 3.000.000

2

Printer

1 Buah

Rp. 1.000.000

3

Blanko Undangan

1 Set

Rp. 750.000

4

Tinta Printer

1 Pack

Rp. 150.000

5

Plastik Mika Pembungkus Undangan

1 Pack

Rp. 125.000

6.

Meja Kerja Dan Etalase

1 Set

Rp. 1.500.000

Nah dari tabel diatas sudah saya tuliskan beberapa modal yang harus anda persiapkan untuk membuat bisnis usaha printing rumahan dengan modal yang terjangkau. Dari data yang sudah saya sampaikan diatas, anda hanya membutuhkan modal sebesar Rp. 6.500.000

Namun yang perlu anda ketahui adalah bahwa besaran yang sudah saya tuliskan diatas hanyalah harga rata-rata, dan tentu saja harga diatas tidak mutlak ya. Jadi bisa lebih besar atau bisa lebih kecil tergantung dari anda memilih yang seperti apa.

Analisis Perhitungan Keuntungan Dari Bisnis Usaha Printing Rumahan

Lalu bagaimana dengan analisis perhitungan keuntungan dari bisnis usaha printing rumahan? Untuk usaha printing rumahan sebenarnya keuntungan yang didapat ini tidak pasti. Namun saya akan mencoba memberikan sedikit gambaran simple dari bagaimana keuntungan dari menjalankan bisnis usaha printing rumahan.

  • Anggap saja anda mendapatkan pekerjaan atau job untuk membuat undangan.
  • Biasanya, rata-rata tarif yang dipatok untuk mencetak undangan adalah 2x dari modal atau bahan baku undangan tersebut.
  • Karena blanko undangan dan juga plastik mika pembungkus undangan ini bermodalkan Rp. 900.000. Maka setiap kali anda mendapatkan orderan berupa undangan pernikahan atau acara, anda akan mendapatkan keuntungan paling tidak Rp. 900.000.
  • Itu baru dari 1 kali undangan ya, bisa dibayangkan jika anda mendapatkan 4 kali job percetakan undangan dalam kurun waktu satu bulan.
  • Maka dalam 1 bulan anda bisa mendapatkan Rp. 7.200.000, di bulan pertama anda sudah bisa langsung balik modal.

Nah itulah kira-kira analisis perhitungan keuntungan dari bisnis usaha printing rumahan yang mungkin belum anda ketahui. Tentu saja untuk bisa mencapai keuntungan atau balik modal di awal bulan pertama tersebut, anda harus mengetahui bagaimana sih tips dalam menjalankan usaha printing rumahan agar bisa mendapatkan keuntungan maksimalnya.

Tips Menjalankan Usaha Printing Rumahan Agar Menguntungkan Setiap Saat

Seperti yang sudah kita singgung di atas, bahwa anda bisa langsung balik modal dan balik modal jika berhasil mengatur bisnis dengan benar. Sebab sebelum merintis bisnis apa saja, termasuk juga usaha printing.

Nah untuk itu, agar anda bisa sukses dan mendapatkan keuntungan setiap harinya selama menjalani usaha printing rumahan. Berikut dibawah ini sudah saya tuliskan beberapa tips menjalankan usaha printing rumahan agar menguntungkan setiap saat.

1# Mencari Informasi Sedalam Mungkin

Dalam menjalankan semua jenis usaha tentu saja dibutuhkan pengetahuan yang mendalam tentang informasi bisnis tersebut, termasuk juga bisnis usaha printing rumahan. Nah untuk anda yang masih awam dengan usaha printing rumahan  tersebut, tidak ada salahnya anda mencari informasi yang berkaitan dengan usaha printing rumahan yang satu ini.

Sebab hal ini tentu saja akan sangat membantu anda dalam menentukan langkah awal, termasuk juga mencari informasi terkait modal yang dibutuhkan. Nah karena diatas sudah saya tuliskan informasi mengenai modal yang dibutuhkan untuk membangun usaha printing rumahan.

Anda juga harus mengetahui jenis percetakan atau printing apa yang akan anda geluti, apakah akan lebih mengarah ke offset atau percetakan digital. Sebab dengan mengetahui jenis percetakan yang akan anda jalani tentu saja anda bisa lebih bisa detail dan terkalkulasi terkait modal yang dibutuhkan.

Selain itu, anda juga harus mengetahui apa saja kira-kira keahlian yang dibutuhkan untuk dapat menggeluti usaha printing rumahan ini. Sebab jika anda tidak mengetahui keahlian khusus apa yang dibutuhkan, tentu saja anda tidak akan bisa menjalankan usaha printing rumahan dengan maksimal.

2# Menganggap Jika Pesaing Adalah Kawan

Ada banyak orang yang menggeluti usaha printing rumahan yang menganggap jika percetakan atau vendor lainnya merupakan saingan. Padahal, anda tentu saja membutuhkan ilmu langsung dari ahlinya yaitu vendor lain.

Untuk itu anda bisa menjalin kerja sama yang baik dengan vendor lain yang sudah berhasil dan sukses menjalani usaha printing rumahan ini. Tentu saja dengan begitu anda bisa mempunyai gambaran yang lebih luas lagi dalam hal percetakan dan juga printing.

Namun tentu saja anda tidak boleh asal-asalan dalam memilih vendor yang akan diajak untuk bekerja sama. Pilihlah vendor yang memang benar-benar berkualitas dan ahli dalam bidang percetakan atau printing ini.

Paling tidak dalam menjalani usaha printing rumahan, tentu saja anda harus memahami dan mengetahui beberapa jenis-jenis kertas misalnya seperti kertas HVS, kertas Ivory dan jenis kertas lainnya yang sering digunakan untuk mencetak dokumen.

Dalam hal ini, lebih baik jika anda bertanya langsung terhadap penjual kertas. Mintailah keterangan terkait kegunaan dari masing-masing kertas. Sebab tentu saja setiap kertas memiliki harga dan fungsinya sendiri-sendiri. Oleh sebab itu sangat penting untuk anda dalam mendalami informasi terkait kertas-kertas yang sering digunakan untuk percetakan.

3# Membuat Rancangan Usaha

Perlu anda ketahui bahwa kunci dari keberhasilan dalam bisnis selain niat adalah keahlian yang mumpuni dalam merancang bisnis. Hal ini sebab sangat penting, karena bisnis yang anda jalankan nantinya akan mengacu dan sesuai dengan strategi atau rancangan usaha yang sudah anda buat sebelumnya.

Mungkin anda merasa malas untuk membuat rancangan usaha karena berpikir, bahwa proses pembuatan rancangan usaha ini sangat rumit. Padahal anda bisa melakukannya dengan sederhana dan cara sendiri. Misalnya seperti dengan membuat peta atau skema cabang pohon.

Mulailah dengan menulis semua informasi yang anda miliki, mulai dari jumlah modal yang anda miliki, biaya untuk membeli kebutuhan awal, biaya operasional dan transportas sampai biaya sampingan untuk uang rokok dan cemilan harian.

Jangan lupa juga untuk menuliskan kisaran keuntungan harian dan juga berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk sampai bisa balik modal. Dan tidak lupa jangan sampai ketinggalan untuk menuliskan strategi bisnis yang akan anda jalankan mulai dari media promosi sampai inovasi yang akan anda lakukan nantinya.

4# Mempromosikan Usaha Percetakan

Untuk bisa mendapatkan pemasukan atau keuntungan dengan cepat tentu saja terkadang anda harus melakukan promosi. Dimana mempromosikan usaha printing rumahan yang anda miliki tentu saja bertujuan untuk menjaring calon pelanggan baru dari usaha bisnis printing rumahan yang sedang anda jalankan.

Untuk anda yang tidak memiliki modal cukup, anda bisa memanfaatkan kecanggihan teknologi dan sosial media untuk melakukan promosi terhadap usaha printing rumahan yang anda jalankan. Anda bisa memulainya dengan membuat akun instagram guna membentuk branding sekaligus sebagai media promosi dari usaha printing yang anda miliki tersebut.

Selain instagram, anda juga bisa menggunakan sosial media facebook untuk mempromosikan layanan jasa yang anda berikan guna menjaring calon konsumen atau pelanggan lainnya yang berada di grup facebook domisili anda.

Usahakan untuk membuat konten yang menarik dengan cara belajar lebih banyak terkait content marketing dan juga gunakan visual yang bisa mengundang rasa penasaran dari calon pelanggan anda agar mencari tahu lebih lanjut terkait jasa yang anda tawarkan.

5# Jangan Pilih-Pilih Orderan

Berikutnya, jangan sampai usaha anda harus sia-sia beserta biaya yang anda keluarkan untuk membangun usaha ini harus hancur karena anda selalu pilih-pilih orderan. Pilih-pilih orderan disini maksudnya adalah anda menolak orderan tertentu yang tidak anda sukai.

Padahal untuk membangun reputasi yang baik dan juga portfolio ini dibutuhkan orderan dan juga hasil kerja yang pernah anda buat. Jika anda selalu menolak dan pilih-pilih dalam menerima orderan, bagaimana mungkin anda bisa mendapatkan reputasi yang baik dan juga portofolio yang meyakinkan?

Alternatifnya jika ternyata anda menolak orderan karena alasan tidak mengerti atau tidak memiliki keahlian khusus untuk melakukan orderan tersebut, anda bisa melemparnya ke vendor percetakan lain dengan mengambil keuntungan dari biaya yang anda bayarkan kepada vendor tersebut.

Nah inilah fungsi dari menjaring kerja sama dan juga relasi yang baik dengan vendor percetakan lainnya. Sebab suatu saat tentu saja anda akan membutuhkan bantuan dari vendor percetakan lain. Terutama saat ternyata anda mendapatkan orderan yang tidak bisa anda kerjakan sendiri.

6# Selalu Jaga Kualitas Dan Tidak Mudah Putus Asa

Terakhir, tips memulai usaha printing rumahan yang harus anda lakukan adalah tetap menjaga kualitas dan tidak mudah putus asa. Walaupun orderan yang anda terima ini terbilang kecil dan tidak bisa mendatangkan keuntungan besar, namun anda jangan sampai menyepelekannya dan tetap harus mengerjakan orderan tersebut dengan semaksimal yang anda bisa.

Berapapun besaran keuntungan yang anda dapatkan, tentu saja kualitas harus tetap dijaga. Sebab siapa tau orderan yang kecil ini nantinya akan menjadi orderan yang besar jika pelanggan anda sudah mengetahui kualitas dari layanan atau jasa yang anda tawarkan.

Dengan tetap berpegang teguh pada menjaga kualitas dari setiap proyek yang anda jalani, tentu saja pelanggan nantinya akan puas dengan hasil yang sudah mereka dapatkan dari anda. Para pelanggan inilah yang memiliki potensi menjadi pelanggan tetap dan  setia, yang mungkin tanpa anda sadari bisa mendatangkan lebih banyak lagi calon pelanggan baru yang lebih potensial.

Selain itu, anda juga tidak boleh mudah putus asa. Sebab tentu saja tidak selamanya usaha percetakan yang anda miliki tersebut berada di atas. Terkadang, ada kalanya bisnis anda mendapatkan hambatan atau masalah yang akan berujung pada kerugian.

Namun jangan jadikan kerugian tersebut sebagai hambatan dan alasan untuk anda putus asa dan tidak bersemangat lagi dalam menjalani bisnis usaha printing rumahan. Jangan mudah putus asa dan pantang menyerah adalah salah satu kunci kesuksesan, bahkan menjadi kunci utama untuk pelaku bisnis agar mendapatkan keuntungan.

 

0

No comments

Post a Comment

© all rights reserved
made with by templateszoo